DaerahBantenTangerang

Hanya Rp 100 Ribu, Calon Pelanggan Perumdam TKR Bisa Nikmati Air Bersih di Tangerang

×

Hanya Rp 100 Ribu, Calon Pelanggan Perumdam TKR Bisa Nikmati Air Bersih di Tangerang

Sebarkan artikel ini
Hanya Rp 100 Ribu, Calon Pelanggan Perumdam TKR Bisa Nikmati Air Bersih di Tangerang I PojokPublik

POJOKPUBLIK.ID TANGERANG – Peduli air bersih pada masa Pandemi COVID-19, Perumdam Tirta Kerta Raharja (TKR) Kabupaten Tangerang, Banten, memanjakan calon pelanggan dengan promosi akhir tahun.

Direktur Utama (Dirut) Perumdam TKR Sofyan Sapar pada diskusi bertema Peran Perusahaan Daerah dalam Pembangunan di Kabupaten Tangerang yang digelar PWI Kabupaten Tangerang, Kamis (2/12/2021) mengatakan, promosi itu berlaku mulai 1 sampai 31 Desember 2021.

Calon pelanggan, kata Sofyan, cukup membayar biaya pemasangan isntalasi sebesar Rp100 ribu. Dengan biaya sebesar itu, calon pelanggan sudah bisa menikmati fasilitas air bersih dari Perumdam TKR.

“Promo itu berlaku di kawasan-kawasan yang sudah ada jaringan air bersih Perumdam TKR di seluruh Kabupaten Tangerang,” jelas Sofyan.

Baca juga : Dipercaya, Perumdam TKR Kembali Raih TOP BUMD Award

Kawasan-kawasan yang sudah memiliki jaringan air bersih Perumdam TKR diantaranya di Kecamatan Tigaraksa, Teluknaga, Rajeg, Mauk, Kresek, Kronjo, Serpong, Pakuhaji, Kosambi dan Pasar Kemis.

“Promosi ini kami buka untuk mencapai target 60 persen kebutuhan air bersih bagi warga Kabupaten Tangerang,” jelas Sofyan.

Kepala wilayah Pelayanan Perumdam TKR cabang Tigaraksa, Asep Mulawarman membenarkan promosi akhir tahun tersebut. Dia berharap warga memanfaatkan promosi akhir ini untuk mendapatkan pelayanan air bersih Perumdam TKR.

“Tenisnya petugas kami jemput bola dengan mendatangi warga yang ingin memasang jaringan baru, cukup mengisi formulir, KTP dan KK serta biaya pemasangan sebesar 100 ribu rupiah,” jelas Asep Mulawarman.

Sementara di wilayah yang belum ada jaringan perpipaan air Perumdam TKR belum bisa terlayani. Namun begitu, pihaknya tengah merencanakan pembuka jaringan-jaringan baru untuk memenuhi kebutuhan air bersih warga Kabupaten Tangerang.